Jumat, 16 Desember 2016

Bento Werang , musisi muda dari pulau solor II MataNagi.Com


Bento Werang
MataNagi.com, Kalau kita berbicara tentang musisi tentunya Larantuka menjadi salah satu gudangnya musisi, nama2 beken seperti Anang Fernandes, Fery Boleng, yance boli, Seppy Fernandes sudah tak asing lagi di telinga masyarakat Larantuka khususnya dan flotim umumnya. Di setiap hajatan pesta sudah pasti mereka akan menghibur masyarakat. Dengan format organ tunggal semua orang sangat terhibur jika para musisi ini mulai memainkan jari jemarinya mengiringi penyanyi. Di tahun 2016 ini matanagi.com  mencatat setidaknya ada sekitar 5 orang musisi yang sering tampil di berbagai hajatan pesta di kota Larantuka.


Selain nama2 yang disebutkan di atas, kini muncul lagi salah satu musisi baru yang sedang melebarkan sayapnya di kota Larantuka. Musisi tersebut adalah Bento Werang . pria berdarah solor ini kini mulai menghiasi panggung2 hajatan pesta di kota larantuka. Permainan yang apiknya mampu menghipnotis warga Kota Larantuka.


“ selama ini bersama teman2 yg tergabung dalam group Junior Band hanya mengisi acara pada  hajatan pesta di pulau solor. Ketika ada tawaran untuk tampil di Larantuka saya menyanggupinya dan puji Tuhan saya di terima dengan baik di sana . ketika tampil di Larantuka kami didukung oleh penyanyi2 yang sudah berpengalaman di sana sehingga semuanya berjalan dengan lancar” ujar pria yang berprofesi sebagai guru ini .


Uci Riberu salah satu penyanyi ternama di kota Larantuka mengatakan kekagumannya terhadap pria berdarah solor ini.


“ saya sangat senang ketika saya bernyanyi diiringi oleh pemain keyboard yang bagus seperti kaka Bento. Kualitas permainannya tidak kalah dengan keybordis2 lain di kota Larantuka. Saya sangat berharap bisa terus bernyanyi bersama dia “ ujar uci.

Seperti di saksikan sendiri oleh matanagi.com di salah satu hajatan pesta di kelurahan Larantuka, banyak warga yang terhibur dengan penampilan junior band. Tidak sedikit warga yang memuji penampilan mereka.


( pedrosa Matapocy )


Tidak ada komentar:

Posting Komentar