Minggu, 12 Agustus 2018

Ps Malaka kandaskan perjuangan tuan rumah Perseftim Flores Timur II Matanagi.com

Aksi & Gaya Pemain Perseftim vs Ps Malaka


Matanagi, Ambisi besar tuan rumah Perseftim Flores Timur untuk mengamankan satu tempat di semifinal Suratin Cup Asprov PSSI NTT terhambat oleh anak – anak dari Ps Malaka. Tuan rumah Perseftim harus mengakui keunggulan anak – anak Malaka dengan skor tipis 1 – 0.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan yang di pimpin oleh wasit utama Anton Rismiaji di bantu asisten wasit I Ornes dan asisten wasit II Doni Goa ini berlangsung panas sejak menit pertama . Anak – anak Perseftim Flores Timur asuhan pelatih Hengki Mendosa langsung memperagakan permain terbuka ofensif  dengan mengandalkan pemain bintang mereka Rafiki Atapukan dan Yongki Kedang. Beberapa kali Rafiki dan Yongki coba menerobos pertahanan PS Malaka, namun solidnya pertahanan PS Malaka membuat gol yang di tunggu Perseftim mania tak kunjung datang.

Asyik menekan pertahanan lawan, Perseftim di kejutkan oleh gol Ps Malaka yang di cetak oleh pemain bernomor punggung 10 atas nama Majus Jahaman pada menit ke 16. Striker lincah Malaka ini memanfaatkan umpan silang rekannya dari sisi kiri pertahanan Perseftim. Dengan sekali tandukan Majus mampu menaklukan Penjaga gawang Perseftim Stanly Gilberto untuk membawa Ps Malaka unggul sementara atas Perseftim flores Timur. Pendukung Perseftim terdiam tak percaya Malaka mampu mencetak gol ke gawang tim kesayangan mereka. 

Setelah ketinggalan satu gol, Perseftim semakin gencar menekan pertahanan Ps Malaka, bahkan mengurung pertahanan mereka. Pergantian pemain pun di lakukan oleh tim pelatih untuk menambah variasi penyerangan. Namun hingga wasit Anton meniup pluit tanda babak pertama berakhir, skor masih tetap 1 -0 untuk keunggulan Ps Malaka.

Pertandingan babak kedua tak Jauh beda dari babak pertama . Perseftim langsung mengurung pertahanan Ps Malaka sejak pluit di bunyikan. Permaianan cantik dari kaki ke kaki ciri khas Perseftim seakan tak ada guna menembus Pertahanan Ps Malaka yang sudah menumpuk hampir semua pemainnya di  garis pertahanan mereka. Dengan permainan sapu bersih dari Ps Malaka, mereka mampu mematahkan serangan – serangan dari para pemain Perseftim. Para pemain Perseftim seakan tak berdaya menghadapi gaya permainan Ps malaka.

Hampir tak ada peluang berbahaya  yg mampu di ciptakan pemain Perseftim  ke gawang Ps Malaka. Hingga Wasit anton mengakhiri pertandingan skor tetap 1-0 untuk keunggulan Ps Malaka. Para pemain, official dan pelatih Ps Malaka berhamburan ke tengah lapangan untuk merayakan kemenangan mereka atas tim tuan rumah Perseftim Flores Timur.

Walaupun kalah Perseftim masih berpeluang lolos dari penyisihan group. Mereka masih menyisakan satu pertandingan lagi melawan Persami Maumere yang sudah di pastikan tersingkir. Sedangkan Ps Malaka pada partai terakhir akan berhadapan dengan Persematim Manggarai Timur .

Penulis : Ocy Black

Tidak ada komentar:

Posting Komentar