Ivan Baon |
MataNagi.Com, Raut wajah kecewa Nampak jelas di
wajah penjaga gawang Bintang Timur Ivan Baon. Laga yang nampaknya mudah untuk
di lalui ternyata di luar prediksi banyak orang. Tim kuat calon juara ini
ditahan imbang oleh lawannya Waimana Putra fc dengan skor 3 – 3 dalam gelaran
Piala Bupati Cup 2 Askab Flores Timur. Rasa kecewa berat di tunjukan oleh
penjaga gawang kawakan ini . Dia tak menyangka hampir 90 menit menguasai
jalannya pertandingan harus berakhir dengan hasil imbang . ketika wasit meniup
pluit tanda pertandingan berakhir, MN coba menghampiri Ivan untuk sekedar mengetahui
perasaannya ketika timnya ditahan imbang oleh lawan.
“
saya benar benar kecewa dengan hasil ini. Kami menguasai jalannya
pertandingan. Gol kedua Waimana Putra Fc menjadi titik balik perjuangan mereka
sehingga mampu mencetak gol ketiga dan memaksa hasil imbang . Bebrapa
pergantian pemain yang dilakukan pelatih juga menurut saya kurang tepat dan
tidak efisien . teman catat ini hanya pendapat dan ungkapan kekecewaan saya . Karena biar bagaimanapun pelatih yang lebih tau situasi permainan tim di
lapangan. Kami akan coba meraup point penuh di dua laga sisa untuk dapat
memastikan kami lolos ke putaran kedua tournament ini “ ungkap Bapak dari
Ronald Baon ini.
Memang wajar Sang bintang ini
kecewa. Dari pantauan MN dalam laga tersebut Bintang Timur hampir 90 menit
menguasai pertandingan namun banyak peluang yang di sia-siakan . Banyak pula
terjadi kesalahan-kesalahan sendiri yang mengakibatkan lawan dapat menciptakan
peluang. Gol kedua Waimana putra murni kesalahan pemain belakang Bintang Timur
yang kurang sigap menghalau bola.
( Pedrosa Matapocy )
Kasihan le... tp tetap semngat
BalasHapus